Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2023

Upaya Melonjakkan Perekonomian di Brebes

Dewasa ini Kabupaten Brebes kerap masuk dalam daftar kabupaten termiskin di Jawa Tengah. Di tengah badai kemiskinan yang mendera, Brebes terus berbenah dan melanjutkan pembangunan kawasan industri. Lokasi yang strategis dan UMR yang kompetitif merupakan keunggulan kabupaten ini. Hal ini menyebabkan beberapa tahun terakhir banyak perusahaan berdiri di sepanjang kawasan kabupaten yang identik dengan telur asin tersebut. Kendati sejumlah perusahaan telah terbentuk, nyatanya belum cukup untuk menyerap semua tenaga kerja yang ada. Seperti yang terlihat di sosial media beberapa waktu lalu, dimana terlihat membludaknya antrian pelamar kerja di salah satu perusahaan. Saat ini jumlah para pencari kerja tak sebanding dengan jumlah pekerja yang dibutuhkan perusahaan. Oleh karena itu, pemerintah pusat  dan pemerintah daerah terus menggenjot terciptanya kawasan industri. Munculnya pandemi membuat Kawasan Industri Brebes (KIB) mandek. Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan